SMA N 1 PURWANTORO

Sekolah Adiwiyata. GO GREEN 'YES' GLOBAL WARMING 'NO'.

Hari Kartini SMANSA MEWAH

Keberagaman dalam kebersamaan.

Pos Satpam

Seharusnya Pak Satpam berdiri di sini dan memperlihatkan betapa indahnya SMA Negeri 1 Purwantoro.

Warna Kehidupan

Kehidupan terdiri dari banyak warna, banyak namun indah.

Bunga

Kasian bunga ini, tidak diberi nama sesuai wujudnya.

Selasa, 30 April 2013

Persiapan Lomba Makanan Tradisional

Wedang Ronde Ala Scenery

Makanan Khas Jawa ( Gethuk telo )



Membuat Hiasan dari makanan khas Jawa




About Wali Kelas

Wali kelas XI IPA 3 merupakan seorang yang ramah, disiplin, rajin, tidak suka memaksa, religius, dan beliau ini juga rapi. Beliau datang jauh-jauh dari Yogyakarta untuk menjadi wali kelas kami, hehehe.. Setiap hari Selasa beliau selalu mengadakan pembinaan khusus untuk kelas kami, bisa mengenai perlengkapan kelas, agenda-agenda sekolah, maupun sekedar sharing. Beliau adalah seorang yang sangat diteladani oleh sebagian besar siswa SMA Negeri 1 Purwantoro karena sifat-sifatnya tadi.

Ingin tahu lebih lanjut tentang Beliau? Berikut ini sedikit biodatanya, cekibrot:

Nama         : Johan Pangestu Aji, S.Pd.I.

TTL             : Yogyakarta, 26 November 1985

Alamat       : Duren, Gunan , Slogohimo

Motivasi     : "JANGAN MENYESAL APA YANG TIDAK KAU DAPATI, LIHATLAH APA
                       YANG  ADA PADAMU DAN MANFAATKAN SEMAKSIMAL MUNGKIN."

Pendidikan : SD                :  SD Mulo 2
                         SMP             : SLTPN 3 Wonosari
                         SMA/SMK  : SMKN 2 Wonosari
                         KULIAH      :  UMY

About Me

Scenery, Science Three X-traordinary
   Tau donk ,tahu donk apa artinya .??? yap , itu nama kelas tercinta kami. Letak kelas yang paling pojok, kidul n kulon, tapi tetap penghuninya kece abissss :) kelas yang sungguh alhamdulillah di bina oleh bapak Johan Pangestu Aji. Beliau caree bangeeet dan religius dalam membimbing kami, ya.... kan pak Jojo (panggilan sayang IPA3) beliau juga guru PAI kami :D
   Sebelas IPA3 semakin cetaaarrr membahana sesuatu bangeeet berkat penghuninya yang We O We  bangeeet.

Jadwal Piket Kelas

Jadwal Piket Scenery
Senin
Selasa
Rabu
Kamis
Jum’at
Sabtu
Uswatun
Siti
Retno
Khoirul
Selfi
Fatchur
Ayu. S
Siska
Mela
Intan
Gebby
Ela
Umi.W
Adi
Meilan
Indah
Feri
Tifana
Sumarti
Sekar
Marsanto
Imam
Fathkul
Windi
Sri. W
Ridho
Leli
Hanifah
Hamidah
Aji. S

Kata Bijak Mario Teguh Terbaru 2013

Kata Bijak Mario Teguh Terbaru 2013 | TargetBlank | Target Kata Mutiara, Motivasi Dari Mario Teguh | Pasti anda sudah pernah dengar dengan nama Mario Teguh. Ia merukan seorang motivator dengan ribuan ucapan kata-kata yang bermakna luar biasa yang mempu memberi semangat baru dalam menjalani suatu impian anda. Kata-katanya bisa langsung di simak seperti yang TargetBlank dapatkan dan kumpulkan berikut ini.



Orang yang mengatakan "cinta itu tidak harus memiliki" biasanya ia sedang menderita, karena ditolak/gagal dalam cinta. Pilunya cinta itu karena cinta harus memiliki, kalau tidak harus memiliki, tidak ada kata pilu. Jadi kalau anda jatuh cinta, upayakan memilikinya. Lakukan apapun untuk menjadikan dia mencintai anda.

Bila anda belum menemkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat anda, bakatilah apapun pekerjaan anda sekarang. Anda akan tampil secemerlang yang berbakat.

Cinta tanpa Tuhan didalamnya hanya akan berujung hawa nafsu.

Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil.

Jika rasa sayang itu tak terbalas maka bersyukurlah, karena engkau akan dipilihkan Tuhan yang lebih baik.

Jangan pernah merobohkan pagar tanpa mengetahui mengapa didirikan. Jangan pernah mengabaikan tuntunan kebaikan tanpa mengetahui keburukan yang kemudian anda dapat.

Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui, kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru? Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan.

Semua waktu adalah waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu yang baik. Jangan menjadi orang tua yang masih melakukan sesuatu yang seharusnya dilakukan saat muda.

Kenyataan tak selalu sesuai dengan harapan, untuk itu bersiaplah dengan apapun kenyataan yang akan mungkin terjadi di hidupmu.

Hanya orang takut yang bisa berani, karena keberanian adalah melakukan sesuatu yang ditakutinya. Maka, bila merasa takut, anda akan punya kesempatan untuk bersikap berani.

Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup yang di idamkan. Dan berhati-hatilah, karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan.

Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memilik waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan.

Anda tidak akan berhasil menjadi pribadi baru bila anda berkeras untuk mempertahankan cara-cara lama anda. Anda akan disebut baru, hanya bila cara-cara anda baru.

Berterimakasihlah kepada orang yang tidak menyukai kita, karena dari merekalah kita belajar Sudut Pandang Baru.

Salah satu pengkerdilan terkejam dalam hidup adalah membiarkan pikiran yang cemerlang menjadi budak bagi tubuh yang malas, yang mendahulukan istirahat sebelum lelah.

Seseorang yang menolak memperbarui cara-cara kerjanya yang tidak lagi menghasilkan, berlaku seperti orang yang terus memeras jerami untuk mendapatkan santan.

Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan.

Jangan menolak perubahan hanya karena anda takut kehilangan yang telah dimiliki, karena dengannya anda merendahkan nilai yang bisa anda capai melalui perubahan itu.

Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memilik waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan.

Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai.

Cinta itu seperti mawar, yang bukan mawar jika ia tak berduri, dan bukan cinta jika ia tak mengenalkanmu kepada kepedihan.

Anda hanya dekat dengan mereka yang anda sukai. Dan seringkali anda menghindari orang yang tidak tidak anda sukai, padahal dari dialah Anda akan mengenal sudut pandang yang baru.

Waktu, mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak. Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri.

Bila anda mencari uang, anda akan dipaksa mengupayakan pelayanan yang terbaik. Tetapi jika anda mengutamakan pelayanan yang baik, maka andalah yang akan dicari uang.

Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin. Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,anda akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin anda capai.

Melepaskannya mungkin sulit, tapi untuk mendapatkan seseorang yang tepat, kamu harus rela melepaskan yang salah.

Ketepatan sikap adalah dasar semua ketepatan. Tidak ada penghalang keberhasilan bila sikap anda tepat, dan tidak ada yang bisa menolong bila sikap anda salah.

Jika anda sedang benar, jangan terlalu berani dan bila anda sedang takut, jangan terlalu takut. Karena keseimbangan sikap adalah penentu ketepatan perjalanan kesuksesan anda.

Orang lanjut usia yang berorientasi pada kesempatan adalah orang muda yang tidak pernah menua, tetapi pemuda yang berorientasi pada keamanan, telah menua sejak muda.

Cobalah lebih bergembira, perasaan gembira itu mengobati banyak hal. Orang bergembira itu disayangi Manusia, padahal sayangnya manusia pertanda sayangnya Tuhan.

Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat. Anda akan menjadi lebih damai bila yang anda pikirkan adalah jalan keluar masalah.

Demikian atikel tentang Kata Bijak Mario Teguh Terbaru 2013 yang bisa TargetBlank berikan dikesempatan kali ini. Kurang lebihnya saya mohon maaf dan semoga atikel kata-kata bijak diatas dapat bermanfaat untuk anda semua dan dapat berguna sebagaimana mestinya. Terima kasih atas kunjungannya di TargetBlank.

Maju Kartini Indonesia

R.A Kartini sang Inspirator Kaum Wanita

   
 Scenery Bersatu dalam rangka Peringatan Hari Kartini









Surga Scenery

Selamat Datang di XI IPA3
Tanaman Gantung selain untuk memperindah kelas juga untuk menbuat hawa dingin kelas.


Tanaman untuk memperindah Ruangan

Di belakang ada Gambar Burung Phoenix merupakan Lambang Kelas kami.

Ini adalah Susunan Kabinet scenery Bersatu

Tempat Curahan Hati

Data Administrasi Kelas

Jadwal Piket Kelas 

Dokumentasi Segala kegiatan Scenery

 Sudah Rapikah Anda ? , tempat ini diggunakan siswa untuk menata dirinya dalam hal berpenampilan yang sopan dan sederhana
Alat Kebersihan 

Man Jadda Wajada

Man Jadda Wajada, Man Jadda Wajadda, atau Man Jadda Wa Jadda?

Ini adalah tentang Man Jadda Wajada, sebuah kata mutiara atau Pepatah Arab yang sangat terkenal. Kata mutiara ini diajarkan di berbagai lembaga pendidikan Islam, terutama pesantren. Hampir semua pesantren mengajarkan kata mutiara ini.
Tulisan Arab untuk Man Jadda Wajada adalah من جد وجد terdiri dari tiga suku kata yaitu “man” yang berarti siapa, “jadda” yang berarti bersungguh-sungguh, dan “wajada” yang berarti mendapatkan atau berhasil. Jadi, penulisan yang benar memang Man Jadda Wajada. Arti harfiahnya adalah “siapa yang bersungguh-sungguh, ia akan mendapatkan”. Diartikan secara lebih luas, “siapa yang bersungguh-sungguh, ia akan berhasil atau sukses”
Saya mau membahas ini karena ternyata banyak orang yang salah menuliskannya. Dan kesalahan tulis dari bahasa Arab, tentu saja akan berpengaruh terhadap artinya. Saya mencoba melihat di Google bagaimana orang mencari tulisan ini, menariknya, ternyata yang paling banyak adalah pencarian dengan kata kunci “Man Jadda Wa Jadda”. Kalau melihat definisi kata per kata di atas, kalimat “Man Jadda Wa Jadda” artinya, “Siapa yang bersungguh-sungguh, ia akan bersungguh-sungguh”, karena kata “jadda” diulang lagi pada kata kedua. Tentu artinya jauh sekali bukan? Lha, kalau bersungguh-sungguh dan bersungguh-sungguh, kapan akan suksesnya.
Kalimat Man Jadda Wajada mempunyai makna kesungguhan yang sangat luas. Di situ ada proses keyakinan, ada impian, dan ada juga kerja keras dalam mencapai impian. Orang banyak bermimpi, tetapi hanya sedikit yang mau bekerja keras membayar impian.
Bagi saya, Man Jadda Wajada sendiri seperti sebuah framework besar tentang bagaimana kita bisa sukses dan mencapai apa yang kita cita-citakan. Bagaimana sukses ala Man Jadda Wajada itu bisa diraih?
Pertama, orang harus punya impian. Orang harus berani bermimpi. Banyak orang yang sekarang ini bermimpi saja tidak berani. Atau kalaupun diminta bermimpi, impiannya hanyalah pendek-pendek belaka, tidak berani bermimpi besar. Padahal, awal dari semuanya adalah impian besar. Orang tidak mungkin bisa mencapai apa yang ia cita-citakan kalau tidak punya impian besar.
Kedua, orang mesti yakin bahwa apa yang ia impikan itu bisa tercapai. Keyakinan diri ini penting karena akan mempengaruhi pola pikir dan tindakan kita. Apa yang terjadi di masa depan adalah apa yang kita yakini sekarang. Kalau kita yakin bahwa kita akan berhasil, maka kita akan berhasil. Tetapi kalau keyakinan kita adalah kita akan gagal, maka kitapun akan gagal. Jangan takut impian kita terlalu tinggi. Tuhan Maha Kuasa, dengan mudah ia akan bisa membuat kita sukses atau gagal.
Ketiga, orang harus mau bekerja keras membayar semua impian yang ada. Tanpa kerja keras, tidak mungkin impian itu bisa tercapai. Tidak ada kesuksesan yang datang tiba-tiba, atau secara kebetulan. Pasti semuanya melalui kerja keras dan perjuangan panjang.
Keempat, orang mesti tahu cara atau strategi bagaimana mendapatkan impian. Dia mesti punya “kendaraan” untuk mencapai impian tersebut. Dia mesti tahu caranya, karena itulah ia butuh belajar. Belajar menjadi profesional di bidangnya, atau belajar untuk hidup mandiri dengan berwirausaha. Orang bodoh hanya akan menjadi beban bagi kehidupan.
Kelima, butuh disiplin, sabar, dan konsisten. Sukses tidak ada yang didapatkan secara instan. Sukses butuh perjuangan panjang. Di sinilah orang butuh sabar, disiplin diri yang kuat dan konsisten, atau istiqamah. Apapun yang terjadi, walau langit runtuh sekalipun, tetap tegar melawan badai, dan fokus mencapai impian.
Keenam, jangan lupa selalu berdoa dan mendekatkan diri pada Tuhan. Tugas kita bekerja keras, habis itu serahkanlah semuanya kepada Tuhan. Bertawakkal untuk yang terbaik bagi kita. Dengan demikian, saat kita sukses tidak menjadikan kita sombong. Sebaliknya, saat kita jatuh atau gagal, tidak pula menjadikan kita terpuruk.
Ketujuh, orang yang paling baik adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain. Sukses itu bukan untuk diri sendiri, tetapi bagaimana kesuksesan kita bisa memberikan manfaat sebanyak-banyaknya buat orang lain. Karena sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi orang lain. Jadilah orang sukses, dan jadilah orang yang paling bermanfaat.

Salam Man Jadda Wajada. Pasti BISA.

Struktur Pengurus Kelas


Susuna Kabinet Scenery Bersatu

PENASEHAT SCENERY
Johan Pangestu Aji S.Pdi

PRESIDEN                                                 WAPRES
Aji Santoso                                                 Marsanto

MENKEU      WAMENKEU                MENSES     WAMENSES
Hanifah Nisa L-Hamidah Nisa L          Tifana Rasytagani-Sekar Widiastuti

KEMENTRIAN SCENERY

  MENTRI OLAH RAGA               MENTRI PERLENGKAPAN
Melawati P.D-Gigih Suryadi                 Ridho Frihastama-Windi Astuti
  
      MENTRI MADING                                               MENTRI ABSENSI
Meilan Shinta M-Siti Sundari                                  Siska Aprilia-Retno Dwi L

MENTRI KEDISIPLINAN                                              HUMAS
           Ella Maualani                                                      Iman Wahyudi

Senin, 29 April 2013

Puisi Tentang Lingkungan



Membaca tanda-tanda
Oleh: Taufiq Ismail 

Ada sesuatu yang rasanya mulai lepas dari tangan dan
Meluncur lewat sela-sela jari kita
Ada sesuatu yang mulanya tak begitu jelas
Tapi, kini kita telah mulai merindukanya
Kita saksikan udara abu-abu warnanya
Kita saksikan air danau yang semakin surut tampaknya
Burug-burung kecil tak lagi berkicau di pagi hari
Hutan kehilangan ranting
Ranting kehilangan daun
Daun kehilangan dahan
Dahan kehilangan hutan
Kita saksikan gunung memompa abu
Abu membawa batu
Batu membawa lindu
Lindu membawa longsor
Longsor membawa banjir
Banjir membawa air
Air mata
Kita telah saksikan seribu tanda-tanda
Bisakah kita membaca tanda-tanda


Rinduku pada hutan
Oleh : Evelyn R.A

Rinduku pada Hutan
Menghirup udaranya
Memandang Rimbunya
Hijau Daunnya
Sepinya
Rinduku pada hutan
Menginjak rumputnya
Embunnya
Rinduku pada hutan
Mendengar kicau burungnya
Teriakan sang kera
Auman harimau
Kegesitan kijang
Atau ular yang melata
Rinduku pada hutan
Rindunya kehidupan



ALLAH YA RABB !!
APA ARTINYA INI ?

Oleh : Jose Rizal Manua
Erang dari lapisan ozon yang terluka
Mengema ke seantero benua
Membuat Amerika meradang
Menyogok negara berkembang dengan uang
Sementara jepang hanya ongkang-ongkang
Memandang kayu-kayu gelondongan
Berlayar ke hulu samudra
Dari jakarta terbentik berita
Bahwa pengusaha-pengusaha jumawa
Sedang berlomba membangun gedung-gedung kaca
Membuat pi jantan paraksiang
tak kuasa menahan nestapa semesta
membuat air betina,bulan,bintang
tak mampu membentung haru biru ummat-Nya
Allah, ya Rabb!
Sayap-sayap kearifan telah tergadai
Pada sungai-sungai yang di padati sampah
Hingga pisau-pisau serakah bisa tertawa
Dan terkentut-kentut di mulut laut
Allah ya Rabb!!
Apa artinya ini ?
Bencana banjir
Gempa bumi
Dan letusan gunung api ?
Allah ya rabb?
Bukit-bukit kebijaksanaan telah terjual
Pada kapal-kapal yang di jejali limbah
Hingga senjata-senjata keangkuhan bisa tergelak
Dan terberak-berak di perut kabut
Allah, ya rabb !!Apa artinya ini ?

Lingkungan Sekitarku
Oleh : Luther Lie

Aku lupa memedulikan lingkunganku
Saat lingkungan ku kotor
Aku lupa membersihkannya
Saat ku tercemar
Aku tidak membersihkannya
Lingkunganku
Kau menjadi berpolusi karena manusia
Kau menjadi kotor karena kami
Semua ulah itu kesalahan kami
Lingkungan hidupku
Maafkanlah perbuatan kami
Maafkan pula kelalaian kami
Mulai saat ini kami pasti akan menjagamu

PELANTIKAN ANGGOTA PKS



Dalam rangka meneruskan estafet kepengurusan PKS (Patroli Keamanan Sekolah) maka pada hari minggu 29 April 2012 dilaksanakan pelantikan anggota PKS baru. Kegiatan ini diikuti oleh 25 peserta yang terdiri dari wakil berbagai kelas X. Kegiatan ini merupakan puncak kegiatan yang sebelumnya didahului oleh kegiatan pembekalan lalulintas dan ketertiban di sekolah

Pembina PKS Wijiyanto, S.Pd dalam rilisnya dalam kegiatan ini untuk menumbuhkan karakter tertib dan disiplin. Kedepan direncanakan, akan digelar latihan bersama dengan menjalin kemitraan dengan sekolah lain untuk meningkatkan kualitas PKS SMAN 1 PURWANTORO.

PELANTIKAN ANGGOTA PMR




Dalam rangka regenerasi dan peningkatan kemampuan anggota PMR WIRA SMAN 1 PURWANTORO, pada tanggal 19-20 Mei 2012 dilaksanakan pemantapan materi sekaligus pelantikan anggota PMR baru. Kegiatan ini diikuti oleh 48 siswa kelas X dari berbagai kelas. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari antara sabtu hingga minggu. Widodo, S.Pd, M.Pd selaku Pembina PMR SMAN 1 Purwantoro dalam rilisnya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan anggota PMR yang cerda,berkarakter kuat dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi terhadap sesama.
Rangkaian kegiatan ini ditutup dengan kegiatan siraman air suci yang melambangkan kesucian hati dan ketulusan untuk bias menolong sesama. 

GELAR SPIRITUAL BUILDING




Dalam rangka mengisi kegiatan bulan ramadhan 1433 H SMAN 1 Purwantoro mengadakan kegiatan spiritual building. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa SMAN 1 Purwantoro kelas X,XI dan XII. Dalam rangkaian kegiatan ini diawali dengan sholat dhuha bersama bagi yang beragama islam dan diteruskan dengan pembacaan Alquran dan kegiatan intinya adalah pemutaran film yang bertajuk perjuangan Rosul yang berjudul "THE MESSAGE".

Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter mulia siswa dan menumbuhkan semangat juang generasi muda. Semua siswa mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan seksama hingga akhir acara. "Acaranya sangat menarik dan menambah pengetahuan tentang keislaman".ujar salah satu siswa seuisai mengikuti acara.

Kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan agar para siswa memiliki karakter spiritual yang unggul sehingga kelak bisa menjadi bekal ketika terjun ke masyarakat.

LKDO 2012


Dalam rangka pembekalan untuk mengemban amanah organisasi OSIS SMAN 1 Purwantoro, pada tanggal 29-30 September 2012 melaksanakan pembelakan keorganisasian yang bertemakan bertanggungjawab dan dapat dipercaya. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh calon pengurus OSIS periode 2012/2013.
Kegiatan ini bertujuan untuk melatih dan memberikan pembekalan kepada calon pengurus OSIS mengenai seluk beluk keorganisasian dan pendidikan karakter agar kelak saat menjadi pengurus OSIS menjadi pengurus yang solid handal dan dapat menjalankan amanah dengan baik.
Dalam sambutan pembukaannya Drs.H. Hasim Koiman, M.Pd menyampaiakan harapanya kepada seluruh calon pengurus bahwa sebagai pengurus OSIS hendaknya menjadikan pioner bagi siswa SMAN 1 Purwantoro dalam mendukung dan mensukseskan seluruh program sekolah dan benar-benar menjadi pengurus yang dapat diandalkan.

PEMILIHAN PENGURUS DAP YOS-FATMA

Dalam rangka reorganisasi DAP Gudep SMAN 1 Purwantoro, pada hari sabtu (9/10) digelar acara laporan pertanggungjawaban dan pemilihan pengurus DAP. Dalam acara ini dihadiri oleh perwakilan setiap kelas dan pembina Pramuka SMAN 1 Purwantoro. Kegiatan ini diawali dengan acara laporan pertanggung jawaban pengurus DAP 2011/2012 dan dilanjutkan dalam pemilihan pengurus DAP 2012/2013.
Dalam pemilihan pengurus DAP 2012/2013 terdapat 4 calon yang diajukan oleh tim formatur yaitu Dika Kurniawan dan Marsanto untuk Yosudarso dan Windi A serta Cendana P untuk Fatmawati. Setelah melalui serangkaian pemilihan oleh peserta sidang diperoleh Dika K (37 suara), Marsanto (1 Suara), Windi A(21 Suara), Cendana P(34 Suara). Sehingga ditetapkan Dika K selaku pradana putra dan Cendana P selaku pradana putri.
Setelah rangkaian pengurus telah ditetapkan kemudian dilakukan pengambilan sumpah oleh Pembina Pramuka SMAN 1 Purwantoro Akhiarudin S.Thi didampingi oleh Dony Purnomo, S.Pd. "Tetap jaga kekompakan dan tetap kibarkan bendera Yosudarso Fatmawati di puncak tertinggi prestasi kepramukaan" pesannya dalam pengambilan sumpah.

Informasi Mengenai Adiwiyata


A. Gambaran Umum Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) di Indonesia. Pada awalnya penyelenggaraan PLH di Indonesia dilakukan oleh Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta pada tahun 1975. Pada tahun 1977/1978 rintisan Garis‐garis Besar Program Pengajaran Lingkungan Hidup diujicobakan di 15 Sekolah Dasar Jakarta. Pada tahun 1979 di bawah koordinasi Kantor Menteri Negara Pengawasan Pembangunan dan Lingkungan [...]

A. Gambaran Umum Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) di Indonesia.
Pada awalnya penyelenggaraan PLH di Indonesia dilakukan oleh Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta pada tahun 1975. Pada tahun 1977/1978 rintisan Garis‐garis Besar Program Pengajaran Lingkungan Hidup diujicobakan di 15 Sekolah Dasar Jakarta. Pada tahun 1979 di bawah koordinasi Kantor Menteri Negara Pengawasan Pembangunan dan Lingkungan Hidup (Meneg PPLH) dibentuk Pusat Studi Lingkungan (PSL) di berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta, dimana pendidikan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL mulai dikembangkan). Sampai tahun 2010, jumlah PSL yang menjadi Anggota Badan Koordinasi Pusat Studi Lingkungan (BKPSL) telah berkembang menjadi 101 PSL. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Departeman Pendidikan Nasional (Ditjen Dikdasmen Depdiknas), menetapkan bahwa penyampaian mata ajar tentang kependudukan dan lingkungan hidup secara integratif dituangkan dalam kurikulum tahun 1984 dengan memasukan materi kependudukan dan lingkungan hidup ke dalam semua mata pelajaran pada tingkat menengah umum dan kejuruan. Tahun 1989/1990 hingga 2007, Ditjen Dikdasmen Depdiknas, melalui Proyek Pendidikan Kependudukan dan Lingkungan Hidup (PKLH) melaksanakan program Pendidikan Kependudukan dan Lingkungan Hidup; sedangkan Sekolah Berbudaya Lingkungan (SBL) mulai dikembangkan pada tahun 2003 di 120 sekolah. Sampai dengan berakhirnya tahun 2007, proyek PKLH telah berhasil mengembangkan SBL di 470 sekolah, 4 Lembaga Penjamin Mutu (LPMP) dan 2 Pusat Pengembangan Penataran Guru (PPPG).
Prakarsa Pengembangan Lingkungan Hidup juga dilakukan oleh LSM. Pada tahun 1996/1997 terbentuk Jaringan Pendidikan Lingkungan yang beranggotakan LSM yang berminat dan menaruh perhatian terhadap Pendidikan Lingkungan Hidup. Hingga tahun 2010, tercatat 150 anggota Jaringan Pendidikan Lingkungan (JPL, perorangan dan lembaga) yang bergerak dalam pengembangan dan pelaksanaan pendidikan lingkungan hidup. Sedangkan tahun 1998 – 2000 Proyek Swiss Contact berpusat di VEDC (Vocational Education Development Center) Malang mengembangkan Pendidikan Lingkungan Hidup pada Sekolah Menengah Kejuruan melalui 6 PPPG lingkup Kejuruan dengan melakukan pengembangan materi ajar PLH dan berbagai pelatihan lingkungan hidup bagi guru‐guru Sekolah Menengah Kejuruan termasuk guru SD, SMP, dan SMA.
Pada tahun 1996 disepakati kerjasama pertama antara Departemen Pendidikan Nasional dan Kementerian Negara Lingkungan Hidup, yang diperbaharui pada tahun 2005 dan tahun 2010. Sebagai tindak lanjut dari kesepakatan tahun 2005, pada tahun 2006 Kementerian Lingkungan Hidup mengembangkan program pendidikan lingkungan hidup pada jenjang pendidikan dasar dan menengah melalui program Adiwiyata. Program ini dilaksanakan di 10 sekolah di Pulau Jawa sebagai sekolah model dengan melibatkan perguruan tinggi dan LSM yang bergerak di bidang Pendidikan Lingkungan Hidup.
Sejak tahun 2006 sampai 2011 yang ikut partisipasi dalam program Adiwiyata baru mencapai 1.351 sekolah dari 251.415 sekolah (SD, SMP, SMA, SMK) Se‐Indonesia, diantaranya yang mendapat Adiwiyata mandiri : 56 sekolah, Adiwiyata: 113 sekolah, calon Adiwiyata 103 sekolah, atau total yang mendapat penghargaan Adiwiyata mencapai 272 Sekolah (SD, SMP, SMA, SMK) Se‐Indonesia. Dari keadaan tersebut di atas, sebarannya sebagaian besar di pulau Jawa, Bali dan ibu kota propinsi lainnya, jumlah/ kuantitas masih sedikit, hal ini dikarenakan pedoman Adiwiyata yang ada saat ini masih sulit diimplementasikan.
Dilain pihak Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 02 tahun 2009 tentang Pedoman Pelaksanaan Program Adiwiyata, belum dapat menjawab kendala yang dihadapi daerah, khususnya bagi sekolah yang melaksanakan program Adiwiyata. Hal tersebut terutama kendala dalam penyiapan dokumentasi terkait kebijakan dan pengembangan kurikulum serta, sistem evaluasi dokumen dan penilaian fisik . Dari kendala tersebut diatas, maka dianggap perlu untuk dilakukan penyempurnaan Buku Panduan Pelaksanaan Program Adiwiyata 2012 dan sistem pemberian penghargaan yang tetap merujuk pada kebijakankebijakan yang telah ditetapkan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kemendikbud. Oleh karenanya diharapkan sekolah yang berminat mengikuti program Adiwiyata tidak merasa terbebani, karena sudah menjadi kewajiban pihak sekolah memenuhi Standar Pendidikan Nasional sebagaimana dilengkapi dan diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No.19 tahun 2005, yang dijabarkan dalam 8 standar pengelolaan pendidikan.
Dengan melaksanakan program Adiwiyata akan menciptakan warga sekolah, khususnya peserta didik yang peduli dan berbudaya lingkungan, sekaligus mendukung dan mewujudkan sumberdaya manusia yang memiliki karakter bangsa terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan lingkungannya dalam mencapai pembangunan berkelanjutan di daerah.
B. Pengertian dan tujuan Adiwiyata
ADIWIYATA mempunyai pengertian atau makna sebagai tempat yang baik dan ideal dimana dapat diperoleh segala ilmu pengetahuan dan berbagai norma serta etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup kita dan menuju kepada cita‐cita pembangunan berkelanjutan. Tujuan program Adiwiyata adalah mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan
C. Prinsip‐prinsip Dasar Program Adiwiyata
Pelaksanaan Program Adiwiyata diletakkan pada dua prinsip dasar berikut ini;
  1. Partisipatif: Komunitas sekolah terlibat dalam manajemen sekolah yang meliputi keseluruhan proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi sesuai tanggungjawab dan peran.
  2. Berkelanjutan: Seluruh kegiatan harus dilakukan secara terencana dan terus menerus secara komprehensif
D. Komponen Adiwiyata :
Untuk mencapai tujuan program Adiwiyata, maka ditetapkan 4 (empat) komponen program yang menjadi satu kesatuan utuh dalam mencapai sekolah Adiwiyata. Keempat komponen tersebut adalah;
  1. Kebijakan Berwawasan Lingkungan
  2. Pelaksanaan Kurikulum Berbasis Lingkungan
  3. Kegiatan Lingkungan Berbasis Partisipatif
  4. Pengelolaan Sarana Pendukung Ramah Lingkungan

E. Keuntungan mengikuti Program Adiwiyata
  1. Mendukung pencapaian standar kompetensi/ kompertensi dasar dan standar kompetensi lulusan (SKL) pendidikan dasar dan menengah.
  2. meningkatkan efesiensi penggunaan dana operasional sekolah melalui penghematan dan pengurangan konsumsi dari berbagai sumber daya dan energi.
  3. Menciptakan kebersamaan warga sekolah dan kondisi belajar mengajar yang lebih nyaman dan kondusif.
  4. Menjadi tempat pembelajaran tentang nilai‐nilai pemeliharaan dan pengelolaan lingkungan hidup yang baik dan benar bagi warga sekolah dan masyarakat sekitar.
  5. Meningkatkan upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup meIalui kegiatan pengendalian pencemaran, pengendalian kerusakan dan pelestarian fungsi lingkungan di sekolah.

F. Target Pencapaian Program Adiwiyata sampai dengan 2014
Sebagai upaya menanamkan nilai budaya dan peduli lingkungan di sekolah yang lebih banyak di wilayah Indonesia, maka perlu ditetapkan sebuah target pencapaiannya. Target pencapaian jumlah sekolah Adiwiyata dari tahun 2012 sampai tahun 2014 adalah 6.480 sekolah sebagaimana Tabel 1 berikut ini :
Informasi lebih lanjut : Unduh artikel dibawah ini
FINAL ISI,  25 Januari 2012 (pdf)

HIJAU SEKOLAHKU, DAMAI HATIKU


Lingkungan yang nyaman dan asri adalah dambaan setiap orang, termasuk seluruh keluarga SMAN 1 PURWANTORO. Dalam rangka mewujudkan sekolah yang berawasan lingkungan maka selalu berupaya menjadikan SMAN 1 Purantoro menjadi lingkungan yang nyaman dan asri.

Sesuai dengan penjabaran visi misi yaitu 5B, Berprestasi tinggi, berkarakterkuat, berwawasan lingkungan, berdaya saing, berlandaskan iman takwa. Maka upaya pelestarian lingkungan seanantisa berusaha digalakkan. Yuk, kita lihat seperti apa lingkungan SMAN 1 Purwantoro

SMAN 1 PURWANTORO nampak depan

Taman Mewah

Taman Depan Kelas

Asri Garden

Pemeliharaan Hewan Ternak

Green House Lestari

Mudah-mudahan menjadikan inspirasi untuk sekolah asri,nyaman dan berwawasan lingkungan

Kebersihan dalam Rangka Lomba Display Kelas untuk Adiwiyata




Membersihkan Meja supaya tidak ada Cotekan 

Bersih-bersih atap 

Merawat Tanaman supaya tetap Hidup

Menanam Bunga supaya kelas tanpa lebih Indah



GO GREEN

Feri Si tukang kebun Scenery

Narsis dulu bro setelah selesai kegiatan